Assalamualaikum wr wb
Dibulan Ramadan yang penuh berkah ini marilah kita bersama-sama berlomba dalam hal kebaikan, yang bisa dilakukan dengan sesuatu hal yang sederhana namun sangat besar pahalanya. Diantaranya dengan berbagi sebuah software alquran player yang dilengkapi dengan suara dan tafsir dalam bahasa Indonesia juga beberapa kumpulan doa-doa mustajab yang Insyaallah berguna bagi kita semua.
- 1. AL-QURAN PLAYER TERJEMAHAN TAFSIR BAHASA INDONESIA
Quran Player adalah Kitab Suci Al-Qur'an dalam bentuk digital. Quran Player menyajikan
begitu banyak fasilitas dan kemudahan bagi Anda dalam berinteraksi dengan
Quran Player
menyajikan teks Al-Qur'an 30 Juz lengkap yang mudah dinavigasi berdasarkan ayat,
surah atau juz. Quran Player dapat menampilkan teks Al-Qur'an, terjemah atau tafsir
secara berdampingan sehingga mudah untuk dibandingkan.
Murattal
Quran Player menyajikan pembacaan ayat-ayat Al-Quran oleh dua orang qari yaitu Syaikh Ali Abdurrahman Al-Hudzaifi dan Syaikh Muhammad Ayyub. Ayat yang dibaca ditampilkan dengan warna yang berbeda agar lebih mudah disimak.
Terjemah Bahasa Indonesia
Quran Player menyajikan terjemah Al-Qur'an berbahasa Indonesia dari Departemen Agama
Republik Indonesia dan dua buah terjemah Al-Quran berbahasa Inggris oleh Abdullah Yusuf Ali dan Muhammad Marmaduke Pickthall.
Tafsir
Quran Player menyajikan tafsir Jalalain (Jalaluddin As-Suyuthi & Jalaluddin Muhammad Ibnu Ahmad Al-Mahalliy) dalam bahasa Indonesia.
Pencarian & Penyalinan Teks
Quran Player menyediakan fasilitas pencarian kata dalam Al-Quran, terjemah atau tafsir.
Quran Player juga dapat menyalin teks Al-Qur'an, terjemah atau tafsir ke clipboard dalam bentuk teks atau image agar dapat digunakan oleh program pengolah kata atau program pengolah image lainnya untuk berbagai keperluan.
Mudah & Indah
Quran Player sangat mudah digunakan tanpa harus diinstalasi terlebih dahulu dan dapat
ditampilkan dalam berbagai bentuk tampilan indah yang dapat Anda pilih.
Berikut screen Shootnya;
- 1. Kumpulan Doa-doa pendek dan Doa dihari Ramandhan ( Hari 1-30 )
Hendaknya setiap melakukan segala sesuatu kita membaca doa atau paling tidak membaca kalimat basmalah, agar segala sesuatu mendapat ridha dari Allah SWT.
Berikut kumpulan Doa sehari-hari dan Doa yang dibaca pada Hari Ramadhan 1-30
Sekian Postingan kali ini , semoga bisa bermanfaat bagi umat muslim sekalian, hendaknya kita berlomba-omba meningkatkan amal dan ibadah kita di bulan Ramadan ini karena pahala nya rlipat-lipat dan untuk memohon ampun sekaligus meluruskan iman kita agar selalu berada dijalan yang benar, jalan yang di ridhai allah.
Follow BLOG orang IT dan like fanspage helmykkediricomp dan terimakasih atas kunjunganya
Wassalamualaikum wr wb
0 comments:
Post a Comment
https://www.instagram.com/endskuulzyr027st.blogspot.com_/