Membuat Input JTextfield Hanya Huruf / Angka Saja Pada Sistem Informasi

Penggunaan JTextField dalam pemrograman bahasa java, biasa dilakukan dalam proses input data, baik itu data nama, nomor telpon, jumlah nilai, dll. Dari setiap penginputan data tersebut, tentu dari setiap datanya memiliki jenis-jenis / aturan-aturan tersendiri, seperti pada kolom input nama seseorang, tentu kolom tersebut harus dibuat dan diatur yg mana karakter yg bisa di inputkan ke dalam kolom tersebut adalah huruf saja, karna tidak mungkin nama seseorang menggunakan karakter angka. Seperti itu juga pada kolom nomor telpon atau nomor rumah, yg mana pada kolom tersebut harus diatur untuk tidak bisa menerima inputan berupa karakter huruf, melainkan hanya bisa menerima karakter angka saja.

Secara defaultnya, JTextfield bisa menerima inputan berupa karakter apa saja, maka dari itu kita perlu membuat suatu fungsi / method untuk mengatur agar JTextfield tersebut hanya bisa menerima inputan berupa angka atau huruf saja, dengan demikian program yg kita ciptakan akan berfungsi lebih optimal.
Dan berikut ini adalah tutorial bagaimana cara membuat nilai input JTextField hanya bisa huruf / angka saja.

1. Buatlah sebuah frame baru pada project kalian, isi dengan nama "InputData". (klik kanan pada project--> new--> jframe form)
java, netbeans

2. Tariklah beberapa komponen dari menu pallate, 2 JTextField, 2 JLabel, dan susun seperti gambar berikut.
java, netbeans

3. Buatlah 2 buah fungsi baru pada lembar source code, pastekan kode berikut ini.
Fungsi 1 (fungsi ini akan membuat kolom JTextField hanya bisa menginputkan angka).

void filterhuruf(KeyEvent a){
if(Character.isAlphabetic(a.getKeyChar())){
a.consume();
JOptionPane.showMessageDialog(null,"Pada Kolom Jumlah Hanya Bisa Memasukan Karakter Angka");
}
}

Fungsi 2 (fungsi ini akan membuat kolom JTextField hanya bisa menginputkan huruf).

void filterangka(KeyEvent b){
if(Character.isDigit(b.getKeyChar())){
b.consume();
JOptionPane.showMessageDialog(null,"Pada Kolom Jumlah Hanya Bisa Memasukan Karakter Huruf");
}
}

Dan Jangan lupa untuk mengimport library JOptionPane dan KeyEvents.
java, netbeans

4. Selanjutnya kembali ke lembar design, klik kanan pada kolom huruf--> pilih Events--> Key--> KeyTyped.
java, netbeans

Selanjutnya kita akan dialihkan ke lembar kerja source code, tepat didalam event kolom huruf ketikan kode berikut.


filterangka(evt);

batasan huruf dan angka pada java

5. Ulangi langkah ke-4 dengan klik kanan pada kolom angka--> pilih Events--> Key--> KeyTyped.
java, netbeans

Dan pada lembar source code ketikan kode berikut pada event kolom angka.

filterhuruf(evt);

java, netbeans

Terakhir silahkan compile dan run frame kalian, jika berharis, pada saat kalian mengetikan angka pada kolom huruf maka program akan memunculkan pesan peringatan, begitu juga sebaliknya pada kolom angka.

Penulis : ENDs ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Membuat Input JTextfield Hanya Huruf / Angka Saja Pada Sistem Informasi ini dipublish oleh ENDs pada hari Sunday 22 February 2015. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Membuat Input JTextfield Hanya Huruf / Angka Saja Pada Sistem Informasi
 

0 comments:

Post a Comment

https://www.instagram.com/endskuulzyr027st.blogspot.com_/