Pasang Widget Google Translate Simple Pada Blog

widget google translate
Seperti yg kita ketahui pengunjung blog tentu tidak hanya berasal dari negara asal kita saja, banyak pengunjung dari negara-negara asing yg bisa saja mengunjungi dan membaca artikel yg ada di blog kita, bahasa yg kita gunakan pada artikel tentu tidak akan mudah dimengerti oleh pengunjung dari negara asing tersebut. Nah dari masalah inilah kita sebagai pemilik blog perlu untuk memasang sebuah mesin translate atau yg biasa disebut dengan widget google translate, widget ini mampu menerjemahkan berbagai macam bahasa, sehingga akan mempermudah pengunjung dari negara lain untuk memahami artikel yg mereka baca.
Dan berikut ini, akan saya bagikan beberapa tampilan simple widget google translate, untuk pemasangan widget tersebut, silahkan ikuti panduan berikut ini.

1. Log in ke dasbor blog kalian.
2. Klik menu "tata letak", kemudian klik "tambahkan widget"
3. Langsung saja pilih widget "Terjemahan".
4. Pilih gaya widget yg kalian ingin kan, kemudian klik "simpan"

Cara diatas memang sangat mudah dilakukan, tetapi kelemahannya widget yg telah disediakan oleh blogger biasanya akan berdiri sendiri, nah bagaimana jika kita ingin menggabungkan widget google translate tersebut dengan widget lainnya, untuk masalah itu silahkan kalian pasang widget google translate dengan mode HTML seperti panduan berikut ini.

1. Log in ke dasbor blog kalian.
2. Klik menu "tata letak", kemudian klik "tambahkan widget"
3. Pilih widget "HTML/Javascript".
4. Beri judul dan kemudian pastekan kode berikut ini

<div id="google_translate_element"></div><script>
function googleTranslateElementInit() {
  new google.translate.TranslateElement({
    pageLanguage: 'id',
    multilanguagePage: true,
    layout: google.translate.TranslateElement.InlineLayout.HORIZONTAL
  }, 'google_translate_element');
}
</script><script src="//translate.google.com/translate_a/element.js?cb=googleTranslateElementInit"></script>

Untuk merubah tampilan widget, ganti kode HORIZONTAL yg berwarna merah dengan kode berikut ini.
widget blog google translate

5. Terakhir silahkan simpan untuk menyelesaikan pemasangan widget.

Penulis : ENDs ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Pasang Widget Google Translate Simple Pada Blog ini dipublish oleh ENDs pada hari Friday, 8 August 2014. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Pasang Widget Google Translate Simple Pada Blog
 

0 comments:

Post a Comment

https://www.instagram.com/endskuulzyr027st.blogspot.com_/